SAMARINDA ILIR – Tim Penggerak PKK Kota Samarinda dan TP PKK Kecamatan Samarinda Ilir menggelar kegiatan Pembinaan Pengembangan Anak Usia Dini (PAUD) dan Bina Keluarga Balita (BKB) pada hari Rabu, 17 Juli 2019 di Aula Kantor Camat Samarinda Ilir Jalan Marsda A. Saleh Samarinda.
Posyandu merupakan bentuk peran serta masyarakat di bidang kesehatan yang dikelolah oleh kader dengan sasaran seluruh anggota masyarakat. Dalam perkembanganya untuk meningkatkan kualitas posyandu, kegiatanya di integrasikan dengan program Pengembangan Anak Usia Dini (PAUD) dan Bina Keluarga Balita (BKB) yang disebut sebagai Taman Posyandu.
Dalam sambutanya, Ibu Ketua PKK Kecamatan Samarinda Ilir, Ibu Rusdiana mengatakan bahwa kegiatan pembinaan ini bertujuan untuk mengembangkan kader PAUD dan BKB di lingkungan Kecamatan Samarinda Ilir. Keberadaan Taman Posyandu sangat penting dan bermanfaat membantu memberikan penguatan dasar baik kesehatan ibu dan anak sebagai wujud pembangunan Sumber Daya Manusia, ujarnya membuka kegiatan ini.
Disamping melaksanakan tugas-tugas pokok di posyandu, kegiatan kader di Taman Posyandu juga difokuskan pada deteksi dini tumbuh kembang balita. Kader sebagaimana pelaksana kegiatan di Taman Posyandu perlu terlebih dulu memahami tentang petunjuk teknis di Taman Posyandu dan meningkatkan pengetahuan serta kemampuan kader dalam melaksanakan deteksi dini tumbuh kembang balita. Disamping itu pendamping Taman Posyandu oleh kader mampu memotivasi masyarakat dalam mengembangkan Taman Posyandu. Dalam upaya untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas pelayanan posyandu yang terintegrasi dengan bina keluarga balita dan PAUD di Taman Posyandu perlu dilakukan pertemuan Sosialisasi Pendampingan Taman Posyandu. Adapun tujuan umum dari pembinaan ini adalah : Mengetahui secara pasti kualitas dan kuantitas pelayanan Posyandu yang terintregasi dengan pelayanan Bina Keluarga Balita dan PAUD di Taman Posyandu, hal itu di sampaikan oleh perwakilan Pokja II PKK Kota Samarinda, Ibu Hj. Purwanti.